Prihantoro, Cahyo and Witriyono, Harry Perancangan Client Server Three Tier Pada Pembangunan Web Service Anggota Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Bengkulu. JTIS: Journal of Technopreneurship and Information System.
Text
CPR Paper JTIS.pdf Download (7MB) |
|
Text
JTIS 292208-perancangan-client-server-three-tier-pad-57ceec69.pdf Download (72kB) |
Abstract
Perancangan arsitektur client server model three tier merupakan pengembangan lebih lanjut dari sebelumnya yang menggunakan two tier. Perancangan yang dilakukan merupakan tahap awal sebelum dilakukannya implementasi terhadap sistem yang sudah berjalan saat ini. Dengan model ini diharapkan bahwa aplikasi tidak perlu lagi diinstal pada setiap client tetapi cukup pada server saja. Disamping itu dengan model ini aplikasi yang bersifat server side dapat diakses oleh setiap client dalam berbagai macam infrastruktur sistem operasi dan perangkat keras. Beban kerja pelayanan transaksi perpustakaan dapat tersebar dan tidak lagi bertumpuk pada satu terminal kerja saja, tetapi sudah dapat tersebar pada terminal yang lain, itulah manfaat dari teknologi ini. Sistem informasi terintegrasi antara Sistem Informasi Akademik dan Sistem Informasi Perpustakaan menjadikan data lebih akurat dan terdistribusi dengan baik. Kredibilitas dan fleksibilitas data terjaga karena adanya sinkronisasi antar server untuk penggunaan data di server utama. Pola pengembangan sistem model seperti ini menjadikan integrasi antar bagian dalam suatu organisasi akan semakin baik. Three tier memiliki lapisan database di server 1, lapisan aplikasi di server 2, dan lapisan 3 berada pada sisi pengguna.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science T Technology > T Technology (General) |
Depositing User: | Cahyo Prihantoro |
Date Deposited: | 19 Mar 2023 14:54 |
Last Modified: | 07 Apr 2023 06:16 |
URI: | http://repository.ittelkom-pwt.ac.id/id/eprint/9075 |
Actions (login required)
View Item |