IMPLEMENTASI AUDIO STEGANOGRAFI MENGGUNAKAN ALGORITMA DISCRETE COSINE TRANSFORM

UNSPECIFIED (2023) IMPLEMENTASI AUDIO STEGANOGRAFI MENGGUNAKAN ALGORITMA DISCRETE COSINE TRANSFORM. Jurnal Teknoinfo, 17 (1). pp. 10-16. ISSN 2615-224X

[img] Text (Artikel)
Artikel_Teknoinfo.pdf - Published Version

Download (1MB)
[img] Text (Similarity)
Similarity_Teknoinfo.pdf - Other

Download (6MB)
[img] Text (Peer_Review)
PeerReview_Teknoinfo.pdf - Other

Download (732kB)
[img] Text (Korespondensi)
Korespondensi.pdf - Other

Download (3MB)
[img] Text (Lengkap)
Lengkap.pdf - Other

Download (13MB)
Official URL: https://ejurnal.teknokrat.ac.id/index.php/teknoinf...

Abstract

Kebebasan pertukaran data semakin terasa di era masifnya perkembangan teknologi. Kondisi ini mengakibatkan data membutuhkan jalur yang aman dalam proses pengirimannya. Namun, kondisi sistem komunikasi atau internet publik yang ada saat ini belum sepenuhnya aman karena terdapat kemungkinan intersepsi dan manipulasi data oleh penyadap. Salah satusolusi untuk permasalahan ini adalah dengan menerapkan steganografi. Steganografi merupakan ilmu untuk menyembunyikan pesan ke dalam media lain agar orang selain pengirim dan penerima tidak mengetahui keberadaan pesan tersebut. Pada penelitian ini, dilakukan implementasi metode steganografi dengan menyembunyikan pesan teks pada file audio. File audio digunakan dalam penelitian ini dengan tujuan untuk memanfaatkan celah pada pendengaran manusia sehingga perbedaan antara audio awal dan audio yang sudah disisipi pesan menjadi tersamarkan. Jenis audio yang digunakan adalah wav, dikarenakan file wav berisi audio yang tidak terkompresi, sehingga file tidak akan rusak setelah disisipi pesan. Penggunaan metode Discrete Cosine Transform(DCT) dipilih karena kemampuannya yang dapat menjaga keutuhan dari file pembawa pesan yang mengakibatkan pesan akan sulit diketahui pada file hasil steganografi. Implementasi dilakukan menggunakan Matlab. Pengujian dilakukan dengan metode black box testingdan perhitungan nilai Peak Signal to Noise Ratio(PSNR) menggunakan kombinasi 8 file audio dan 3 rekaman suara berbagai ukuran dengan pesan yang disisipkan berupa 6 sample pesan bertipe txt serta 2 pesan yang diketikkan langsung pada form yang disediakan. Hasil pengujian black box menunjukkan bahwa setiap fitur dan tombol yang terpasang pada aplikasi dapat berfungsi dengan baik. Sedangkan hasil percobaan penyisipan pesan dengan total 88 skenario pengujian diperoleh 7 skenario errordan 81 sukses. Errorterjadi karena ukuran data yang disisipkan lebih besar dibandingkan durasi audio yang akan disisipi. Hasil perhitungan PSNR menunjukkan 75,31% file audio setelah disisipi pesan memiliki nilai PSNR di atas 40dB dari sejumlah 81 percobaan yang sukses. Hal tersebut menunjukkan bahwa hasil output file audio yang telah disisipi pesan tetap memiliki kualitas yang baik.

Item Type: Article
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA76 Computer software
Depositing User: Trihastuti Yuniati
Date Deposited: 20 Feb 2023 16:13
Last Modified: 21 Feb 2023 03:42
URI: http://repository.ittelkom-pwt.ac.id/id/eprint/8937

Actions (login required)

View Item View Item