Rancang Bangun Alat Monitoring Pemakaian Isi Gas Lpg Dan Air Galon Menggunakan Nodemcu Esp8266 Berbasis Internet Of Things

Tri, Dimas Sulistyawan (2020) Rancang Bangun Alat Monitoring Pemakaian Isi Gas Lpg Dan Air Galon Menggunakan Nodemcu Esp8266 Berbasis Internet Of Things. Undergraduate Thesis thesis, Institut Teknologi Telkom Purwokerto.

[img]
Preview
Text
ABSTRACT.pdf - Accepted Version

Download (6kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf - Accepted Version

Download (6kB) | Preview
[img] Text
COVER.pdf - Accepted Version

Download (579kB)
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf - Accepted Version

Download (109kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf - Accepted Version

Download (579kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf - Accepted Version

Download (971kB) | Preview
[img] Text
BAB IV.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf - Accepted Version

Download (115kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Accepted Version

Download (126kB) | Preview

Abstract

Para pengguna dapur sering kali merasa lupa akan habisnya kebutuhan memasak yang ada di dapur seperti halnya tabung gas dan air galon. Hal ini sangat sederhana tetapi dapat mengakibatkan proses pengolahan makanan sebagai kebutuhan sehari-hari. Maka dari itu akan sangat diuntungkan apabila terdapat teknologi yang dapat membantu untuk dapat meihat penggunaan dalam memantau kelengkapan memasak. Dengan adanya teknologi Internet of Things diera sekarang ini, maka dirancang sebuah sistem yang dapat mengetahui kapasitas dari tabung gas dan air galon yang dapat diakses oleh pengguna menggunakan sebuah aplikasi android yang sudah terhubung ke internet. Dalam pembuatan proyek ini, ditinjau dari berat masing-masing objek tersebut dan di konversikan menjadi satuan persen yang akan keluar di aplikasi android. Maka dari itu digunakan sebuah sensor yang dikhususkan untuk membaca suatu bobot atau berat yaitu sensor Load Cell. Untuk hasil pembacaan kapasitas gas dan air galon ini dipantau dengan menggunakan Google Firebase, dan NodeMCU ESP8266 yang digunakan sebagai mikrokontrolernya atau sebagai pusat pengolahan data dan sekaligus untuk menghubungkan antara hasil pembacaan sensor Load Cell dengan Google Firebase melalui akses internet internet dan terhubung ke aplikasi android, dimana nantinya pengguna akan dimudahkan untuk dapat melihat atau mengetahui kapasitas yang tersisa, selama terdapat akses internet tersebut. Pada hasil penelitian yang telah dilakukan, data dapat terkirim dengan baik dan tidak terdapat data yang hilang, hal tersebut menandakan bahwa koneksi antara NodeMCU dengan Google Firebase dapat berjalan dengan baik. Untuk error pengukuran kapasitas tabung gas yang dihasilan dari pengujian sebesar 1,33 % sedangkan untuk kapasitas air galon sebesar 2,43 %. Kata kunci : Internet of Things, Load Cell, NodeMCU ESP8266

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Depositing User: pustakawan ittp
Date Deposited: 15 Jun 2021 01:05
Last Modified: 15 Jun 2021 01:05
URI: http://repository.ittelkom-pwt.ac.id/id/eprint/6087

Actions (login required)

View Item View Item