Perancangan Sistem Informasi Sekolah Dasar Berbasis Website Menggunakan Metode Rapid Application Development

Farhan, Esya Ardhana (2024) Perancangan Sistem Informasi Sekolah Dasar Berbasis Website Menggunakan Metode Rapid Application Development. Undergraduate Thesis thesis, Institut Teknologi Telkom Purwokerto.

[img] Text
Cover.pdf

Download (687kB)
[img] Text
Abstrack.pdf

Download (216kB)
[img] Text
Abstract.pdf

Download (156kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (223kB)
[img] Text
BAB II.pdf

Download (292kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (244kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (219kB)
[img] Text
Daftar Pustaka.pdf

Download (226kB)

Abstract

Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia (Kemendikbudristek) Republik Indonesia telah mendorong dan memberikan panduan kepada sekolah-sekolah di Indonesia untuk memiliki Website sebagai bagian dari upaya untuk meningkatkan transparansi dan aksesibilitas informasi pendidikan. Namun, aturan terkait wajibnya setiap sekolah memiliki Website berbeda di setiap daerah atau provinsi, sehingga penting untuk memeriksa pedoman yang dikeluarkan oleh dinas pendidikan setempat. Penelitian ini bertujuan untuk membangun Website sistem informasi sekolah di SD Negeri 1 Pasir Kidul. Sekolah tersebut belum memiliki Website sebagaimana yang diarahkan oleh Kemendikbudristek. Ketidakadaan website di sekolah tersebut menyebabkan penyebaran informasi kepada Masyarakat terhambat, promosi sekolah terhadap masyarkat kurang baik, sehingga website sistem informasi dibutuhkan bagi sekolah. Website sistem informasi sekolah tersebut dikembangkan dengan pendekatan Rapid Application Development (RAD). Metode RAD dipilih karena sangat efisien dibandingkan dengan metode lain yang membutuhkan waktu penelitian yang lebih lama. Melalui metode RAD dapat mempercepat proses pembangunan Website sistem informasi dan memastikan bahwa sistem yang dihasilkan sesuai dengan kebutuhan sekolah. Hasil dari penelitian ini adalah sistem informasi berupa Website yang bertujuan untuk menyebarkan informasi SD Negeri 1 Pasir Kidul dengan menampilkan informasi sekolah, galeri sekolah, kegiatan yang ada pada sekolah, serta Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB). Website yang telah dibangun dilakukan pengujian dengan menerapkan metode Black Box Testing. Hasil dari Black Box Testing membuktikan bahwa Website SD Negri 1 berjalan sesuai dengan kebutuhan. Kata Kunci: RAD, Sekolah, Sistem Informasi, Website

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Faculty of Informatics > Information System
Depositing User: repository staff
Date Deposited: 15 Aug 2024 03:49
Last Modified: 15 Aug 2024 03:49
URI: http://repository.ittelkom-pwt.ac.id/id/eprint/10989

Actions (login required)

View Item View Item