Sistem Monitoring Produktivitas Kambing Etawa Berbasis Laravel (Studi Kasus : Peternakan Gunungkelir Cipta Mandiri)

AGUSTINA, VINA (2023) Sistem Monitoring Produktivitas Kambing Etawa Berbasis Laravel (Studi Kasus : Peternakan Gunungkelir Cipta Mandiri). Undergraduate Thesis thesis, Institut Teknologi Telkom Purwokerto.

[img] Text
Cover.pdf

Download (688kB)
[img] Text
Abstrak.pdf

Download (66kB)
[img] Text
Abstract.pdf

Download (11kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (83kB)
[img] Text
BAB II.pdf

Download (216kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (189kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy
[img] Text
BAB V.pdf

Download (12kB)
[img] Text
Daftar Pustaka.pdf

Download (148kB)
[img] Text
Lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Kemajuan teknologi yang semakin pesat memberikan dampak pada peningkatan kinerja yang mampu memenuhi kebutuhan. Hal tersebut didukung dengan adanya proses digitalisasi di seluruh sektor usaha salah satunya pada sektor peternakan. Kambing Etawa merupakan salah satu proyek peternakan dengan nilai bisnis yang cukup tinggi karena paling popular dan banyak tersebar populasinya. Salah satu peternakan Kambing Etawa adalah Peternakan Gunungkelir Cipta Mandiri yang berfokus pada pengembangbiakkan pembibitan (breeding) Kambing Etawa ras Kaligesing. Peternakan ini belum memiliki sistem pencatatan data secara digital sehingga proses penyimpanan data tidak terstruktur serta data ternak yang tidak terpusat menyebabkan sulitnya peternak dalam memonitoring produktivitas data ternak. Oleh karena itu, dilakukan penelitian dengan judul “Sistem Informasi Monitoring Produktivitas Peternakan Kambing Etawa Berbasis Laravel (Studi Kasus : Peternakan Gunungkelir Cipta Mandiri)”. Tujuannya, penelitian ini mampu membuat dan mengimplementasikan sistem informasi berbasis Laravel untuk pencatatan data serta membantu memudahkan peternak dalam melakukan pencatatan data untuk memonitoring produktivitas. Perancangan sistem informasi ini menggunakan metode Prototype untuk memudahkan pengembang dalam berkomunikasi dengan pengguna saat proses pembuatan sistem. Sebelum pembuatan sistem, dilakukan perancangan desain sistem menggunakan model Unified Modelling Language (UML) dan perancangan tampilan sistem menggunakan Figma. Pembuatan sistem ini menggunakan framework Laravel dengan pengujian secara fungsionalitas menggunakan metode Black Box Testing dan penerimaan pengguna menggunakan metode User Acceptance Test (UAT). Berdasarkan pengujian Black Box Testing, diperoleh hasil bahwa sistem telah sesuai dengan harapan dan kebutuhan. Pengujian UAT dilakukan pada 2 pengguna yaitu pemilik dan karyawan. Pengujian tersebut, mendapat hasil sebesar 63% yang menyatakan bahwa pengguna setuju dengan adanya sistem informasi monitoring ini. Kata Kunci : Sistem Informasi, Laravel, Metode Prototype, Black Box Testing, Kambing Etawa.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Faculty of Informatics > Information System
Depositing User: repository staff
Date Deposited: 06 Mar 2024 06:36
Last Modified: 06 Mar 2024 06:36
URI: http://repository.ittelkom-pwt.ac.id/id/eprint/10405

Actions (login required)

View Item View Item